Dharma Wanita dan Panitia HUT FIB Unud Ke-59 Adakan Kegiatan Sosial ke Panti Asuhan Tat Twam Asi

Dharma Wanita dan Panitia HUT FIB Unud berkunjung ke Panti Asuhan Tat Twam Asi, Denpasar (Foto Indra).

Selain dimeriahkan kegiatan olah raga, seni, dan aneka lomba, perayaan HUT FIB Unud ke-59 dan BK ke 36 tahun 2017 ini juga diisi kegiatan sosial berupa kunjungan ke Panti Asuhan Yayasan Tat Twam Asi, Denpasar.

Kunjungan yang dilaksanakan Jumat, 22 September 2017 ini dikoordinir oleh Dharma Wanita FIB dan Panitia HUT. Dalam kunjungan itu, diserahkan sumbangan berupa uang tunai, sejumlah sembako, dan alat tulis.

Sumbangan sosial itu diterima oleh salah satu staf panti, Ibu Dewi Angraeny. Dia berharap agar kegiatan seperti ini bisa berlanjut dilakukan.

Sejak 1987

Panti Asuhan Yayasan Tat Twam Asi berdiri tahun 1987 di bawah bimbingan Ny Prof. Ida Bagus Mantra, gubernur Bali waktu itu.

Yayasan yang bernafaskan Agama Hindu ini, pada saat ini terdapat 43 orang yang masih sekolah dan empat orang yang sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi. Yayasan ini telah banyak menampung anak-anak yang perlu dibantu yang berasal dari berbagai daerah di Propinsi Bali.

Sebagian bantuan untuk panti asuhan.

Sebagian besar penghuni panti asuhan ini adalah mereka yang orang tuanya meninggal, ketidakmampuan orang tua, atau dengan rekomendasi tertentu dari Dinas Sosial dan kelurahan setempat.

Wakil Dharma Wanita FIB Unud menyerahkan sumbangan sosial secara simbolis diterima oleh pihak panti asuhan Dewi Angraeny.

Selama berada di bawah asuhan Yayasan Tat Twam Asi ini, anak-anak dibimbing hidup mandiri, memasak, berbelanja, bersih-bersih, serta dibekali keterampilan berupa mejejahitan dan menari Bali (Indra Pradhana/ Ida Ayu Laksmita Sari)