SMA Internasional Kanto Jepang Kunjungi Program BIPA FIB Unud

Para siswa dari Kanto Jepang saat diterima oleh Wakil Dekan dan Ketua BIPA FIB Unud.

Program Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA) Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Unud mendapat kunjungan dari siswa-siswa SMA Internasional Kanto yang berasal dari Jepang, hari Senin, 7 Agustus 2017. Mereka akan belajar bahasa Indonesia dan budaya Bali selama kurang lebih dua minggu.

Acara pembukaan dihadiri oleh Wakil Dekan 1 (mewakili Dekan FIB), Prof. I Nyoman Suparwa, Ketua BIPA Drs. I Nengah Suakrtha,S.U. dan para dosen BIPA. Kegiatan ini telah berlangsung sejak tahun 2012 dan tahun ini merupakan kunjungan mereka yang kelima.

Ada banyak kegiatan yang akan mereka lakukan selama mengikuti study tour di Bali, antara lain belajar bahasa Indonesia, seperti menulis, membaca, dan mendengarkan teks dalam bahasa Indonesia, di samping belajar membaca puisi Indonesia.

Kegiatan belajar membaca puisi Indonesia dimaksudkan sebagai persiapan siswa-siswa untuk mengikuti lomba membaca puisi di Universitas Nanzan. Mereka juga belajar menulis aksara Bali dan pengetahuan budaya Bali, seperti menari, memasak kuliner Bali, dan membuat hiasan dari janur.

Berkunjung ke Objek Wisata

Di samping belajar, siswa-siswa SMA Kanto ini tidak akan melewatkan kesempatan untuk berkunjung ke beberapa objek wisata terkenal di Bali, seperti Bajra Sandi dan Teras Ceking (Tegallalang, Gianyar), dan Pasar Sukawati.

Kegiatan sosial yang dilakukan, misalnya berkunjung ke Panti Asuhan Dalung, melihat petani garam, menanam pohon bakau, dan menyaksikan penangkaran penyu (I G.A.A. Mas Triadnyani)