Prodi Sastra Indonesia FIB Unud Bersama HISKI Bali Gelar Pekan Sastra Chairil Anwar 2019


Para juara lomba berfoto bersama dosen Unud dalam acara Pekan Sastra.



Prodi Sastra Indonesia FIB Unud bekerja sama dengan oleh HISKI (Himpunan Sarjana Kesusastraan Indonesia) Komisariat Bali mengadakan “Pekan Sastra”, mulai 26-28 April 2019 yang dilaksanakan di Aula Widya Sabha Prof. Mantra Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana.



Tema kegiatan adalah “ Dedikasi Sastra dalam Harmoni” yang diisi dengan berbagai lomba, seperti: lomba baca puisi, dramatisasi puisi, dan musikalisasi puisi.


 

Dalam sambutan pembukaan acara , Koordinator Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana, yang juga Ketua HISKI Komisariat Bali Dr. I Ketut Sudewa mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun sebagai wujud kecintaan generasi muda, khususnya mahasiswa Prodi Sastra Indonesia terhadap kehidupan kesusastraan Indonesia.

 

“Yang terpenting bukanlah kegiatan apa yang dilakukan dalam mengisi kegiatan pekan sastra tahun ini, tetapi sejauhmana generasi muda dan mahasiswa mewarisi semangat perjuangan seorang Chairil Anwar di bidang kesusastraan Indonesia,” ujar Dr. Sudewa.

 

Pemenang Lomba

 

Para pemenang kegiatan Pekan Sastra tahun ini sebagai berikut. Lomba baca puisi, juara 1: I Gede Bagus Windu Yoga A dari SMAN 4 Denpasar, juara 2: AA Istri Callysta Athalia dari SMAN 1 Sukawati, dan juara 3: Cok. Istri Mas Smaradewi dari SMAN 2 Semarapura.


Lomba dramatisasi puisi, juara 1: SMAN 3 Denpasar, juara 2: SMAN 1 Denpasar, dan juara 3: SMAK Harapan Denpasar.


Juara musikalisasi puisi, juara 1: SMAN 5 SMAK Santo Yoseph Denpasar, dan juara 3: SMAN 2 Kuta.


 

MOU HISKI Bali

 

Masih dalam suasana peringatan wafatnya Chairil Anwar, Ketua Hiski Komisariat Bali I Ketut Sudewa melakukan penandatanganan kerjasama (MoU) di bidang penelitian, pendidikan, dan pengabdian dengan Dekan Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS) Universitas Mahasaraswati Tabanan, yaitu I Nyoman Suaka.



Korprodi Sastra Indoensia sekaligus Ketua HISKI Bali Dr. Ketut Sudewa (kanan) bersama Dr. I Nyoman Suaka.

 


Penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan Jumat,  3 Mei 2019 di Aula Kampus FPBS Mahasaraswati Tabanan. Di samping penandatanganan MoU, juga dilakukan acara bedah buku karya I Nyoman Suaka.

 


Buku tersebut berjudul Sastra Lisan Kearifan Lokal di Era  Global dan Digital (Cakra Press, 2018) yang dibedah oleh I Ketut Sudewa.

 


Acara ini di buka oleh Rektor Universitas Mahasaraswati Tabanan Dr. Dewa Nyoman Oka, Mpd dan diikuti oleh mahasiswa, pejabat rektorat, dekanat, dosen, dan pegawai FPBS Mahasaraswati Tabanan. 

 


Dalam sambutannya, Rektor Universitas Mahasaraswati Tabanan mengatakan bahwa merasa bersyukur karena salah satu dosennya begitu produktif menulis buku dan akan mampu mengangkat nama universitas di tingkat lokal dan nasional.

 


Beliau juga mendorong semua dosen untuk berinovatif untuk menghasilkan karya-karya yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan di masa depan (SDW)