Fakultas Ilmu Budaya Unud Melakukan Studi Banding ke UGM, UNS, dan UNDIP


 Dekan FIB Unud didampingi Dekan FIB UGM untuk melihat sarana dan prasarana di lingkungan FIB UGM


Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana telah melaksanakan kunjungan ke tiga Fakultas Ilmu Budaya (FIB), pada tanggal 4-5 Oktober 2021. Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH) yang dikunjungi diantaranya adalah FIB Universitas Gadjah Mada (UGM), FIB Universitas Sebelas Maret (UNS), dan FIB Universitas Diponegoro (UNDIP).

 

 

Pada studi banding kali ini Dekan FIB Unud didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Perencanaan, dan Kerja sama, Wakil Dekan Bidang Informasi dan Kemahasiswaan, Ketua Unit Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu, Ketua Unit Pengelola Informasi dan Kerja Sama. Selain itu, turut serta pula lima orang Koordinator Prodi, yaitu Koprodi S3 Linguistik, Koprodi S1 Sastra Indonesia, Koprodi S1 Sastra Inggris, Korprodi S1 Sastra Jawa Kuna, dan Koprodi S1 Sastra Jepang. Tenaga kependidikan yang turut dalam kunjungan ini adalah Koordinator Tata Usaha, para sub koordinator, serta sejumlah staf tendik.

 

 

Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka benchmarking sebagai salah satu wujud implementasi Perjanjian Kerja Sama antara 16 FIB dan 1 buah FKIP PTN se-Indonesia yang telah ditandatangani pada tanggal 26 Juli 2021. 

 

 

Kunjungan FIB Unud di FIB UGM


Kunjungan pertama dan kedua dilaksanakan pada tanggal 4 Oktober 2021, yaitu ke FIB UGM dan FIB UNS. Pada kunjungan ke FIB UGM, rombongan diterima oleh Dekan, Prof. Dr. Wening Udasmoro, M.Hum., DEA, beserta para wakil dekan dan staff, ketua program studi, dan tenaga kependidikan.

 

 

Rombongan FIB Unud saat mengunjungi FIB UNS


Pada kunjungan kedua di FIB UNS, rombongan diterima oleh Bapak Dekan, Prof. Dr. Warto, M.Hum., beserta para wakil dekan, ketua program studi, dan tenaga kependidikan.  Kunjugan terakhir dilaksanakan ada tanggal 5 Oktober 2021, yaitu ke FIB UNDIP. Dekan FIB Unud beserta rombongan disambut oleh Ibu Dekan FIB Undip, Dr. Nurhayati, M.Hum. beserta para wakil dekan dan ketua program studi.

 


 FIB Unud saat diterima di FIB Undip


Rombongan FIB Unud disambut hangat oleh semua Dekan dan semuanya mengucapkan terima kasih atas prakarsa Dekan FIB Unud, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. dalam menggagas dan mewujudkan kerja sama MBKM yang melibatkan seluruh FIB PTN di Indonesia. Dalam kunjungan tersebut rombongan FIB Unud terlibat dalam diskusi yang hangat di tiap-tiap tempat yang dikunjungi.

 

 

Fokus pada setiap sesi diskusi adalah program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) terutama mengenai perencanaan dan implementasinya yang berkaitan dengan strategi konversi nilai yang diterapkan. Selain mengenai MBKM, diskusi juga diisi dengan topik mengenai persiapan institusi dalam menyambut kegiatan pembelajaran tatap muka, sistem penjaminan mutu berkaitan dengan strategi dalam menghadapi penggunaan instrumen akreditasi program studi 4.0.

 

 

Dekan FIB Unud menyerahkan bingkisan kepada Dekan FIB UNS


Selain membicarakan hal-hal yang bersifat akademis, rombongan juga diajak berkeliling kampus untuk melihat sarana-prasarana dan berdiskusi mengenai strategi dalam meningkatkan kualitas fakultas. Peningkatan kualitas fakultas tidak saja dalam hal akademik, namun juga non-akademik. Dibahas pula strategi peningkatan investasi SDM dan sarana dan prasarana untuk menunjang kegiatan proses pembelajaran.

 

 

Dekan FIB Unud berharap semoga melalui kegiatan benchmarking ini para pimpinan dan tendik mendapat ide-ide pengembangan institusi dalam upaya meningkatkan mutu serta pelayanan FIB Unud kepada para pemangku kepentingan baik internal maupun eksternal. Diharapkan dengan kerja sama semua pihak dan integritas para dosen dan tenaga kependidikan, FIB Unud dapat meningkatkan prestasi dan prestise, sehingga mampu menghasilkan lulusan yang unggul, mandiri, dan berbudaya.(tuti)

 

 

Foto bersama saat kunjungan di FIB Undip