Fakultas Ilmu Budaya Unud Selenggarakan International Student Seminar Bekerja Sama dengan Nanzan University

Pembukaan International Student Seminar Universitas Udayana and Universitas Nanzan Japan (Foto: nhw)


Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana selenggarakan Seminar Internasional antara mahasiswa Universitas Udayana dengan mahasiswa Nanzan University, Jepang. Acara bertempat di Ruang Soekarno, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana dan dihadiri oleh Dekan Fakultas Studi Liberal Global Universitas Nanzan, Prof. Dr. Mikihiro Moriyama, sekaligus sebagai pembicara kunci, Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M. Hum., Koordinator Program Studi S3 Kajian Budaya, Prof. Dr. I Nyoman Darma Putra, M. Litt., mahasiswa Nanzan University, mahasiswa Universitas Udayana, serta para dosen dan kaprodi di lingkungan Fakultas Ilmu Budaya.


Sambutan dari Dean of Faculty of Global Liberal Studies Nanzan University Nagoya Japan, Prof. Dr. Mikihiro Moriyama (Foto: nhw)


Seminar diawali dengan sambutan dari Prof. Dr. Mikihiro Moriyama. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa terima kasih dan rasa senangnya karena dapat diterima di Universitas Udayana. Beliau juga menyampaikan bahwa acara ini dapat memberi pengalaman yang sangat bagus bagi para mahasiswa dari Nanzan University dan dapat memberi kesan yang mendalam bagi para mahasiswa baik Universitas Udayana maupun Universitas Nanzan.


Sambutan dari Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana, Dr. Sri Satyawati, S.S., M.Hum. (Foto: nhw)


Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan Fakultas Ilmu Budaya, Dr. Sri Satyawati, S.S., M. Hum. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa acara ini dapat terlaksana karena dukungan semua pihak yang terlibat dan motivasi serta semangat dari seluruh mahasiswa dalam mempersiapkan presentasinya untuk hari ini. Beliau juga mengharapkan nantinya hasil dari seminar ini dapat memberi manfaat yang berkelanjutan baik bagi mahasiswa Universitas Udayana maupun Universitas Nanzan.


Sesi Foto Bersama Mahasiswa Universitas Udayana dan Universitas Nanzan didampingi oleh Dekan Fakultas Ilmu Budaya (Foto: Ayu Candra)

Seminar internasional ini merangkul 22 orang mahasiswa dari Universitas Udayana dan Universitas Nanzan dengan mengambil tema “Cross Cultural Understanding: Contemporary Reflections on Blinese and Japanese Cultures” dengan total 14 judul presentasi yang dibawakan mulai dari “Sexual Minorities in Japanese Society” oleh Mayu Kinoshita, “Lookism and its Problems in Japan” oleh Mana Fujishiro, “The Folklore of  “Karang Memadu” Customary Sanction System as Cultural Value to Prevent Polygamous Marriages in Panglipuran Traditional Village, Bangli, Bali” oleh Putu Sri Patekawati dan I Komang Vio Vandi, dan judul-judul lainnya. (nhw)