FIB Unud jadi Tuan Rumah Pertemuan Dekan Fakultas Ilmu Budaya Se-Indonesia




Jumat, 29 Juli 2022, Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana menjadi tuan rumah pelaksanaan Pertemuan Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) se-Indonesia. Bertempat di Ruang Batukaru, Hotel Inna Sindhu Sanur, acara ini dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Udayana, Prof. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng. IPU, dihadiri oleh Para Dekan dan Para Wakil Dekan I Fakultas Ilmu Budaya se-Indonesia serta Para Koordinator Program Studi di Fakultas Ilmu Budaya Unud.

Dekan Fakultas Ilmu Budaya Unud, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum, dalam laporannya. menjabarkan sejarah tergagasnya pertemuan Dekan Fakultas Ilmu Budaya Se-Indonesia ini. Awal munculnya gagasan untuk pertemuan ini dipelopori oleh Dekan FIB Unud bersama Dekan FIB Universitas Diponegoro, Dekan FIB Universitas Andalas, dan Dekan FIB Universitas Hasanudin.

 

 

Dekan FIB saat mendampingi Rektor Universitas Udayana


“Perkumpulan Dekan FIB tergagas di tahun 2019 dan pertemuan-pertemuan sebelumnya terbatas pada pertemuan daring. Sebelumnya kami mengadakan pertemuan terkait cara membuat Lembaga Akreditasi Mandiri dengan mengundang Ketua BAN PT. Berdasarkan pertemuan tersebut, salah satu yang dibutuhkan adalah deklarasi dari seluruh dekan FIB di Indonesia”, papar Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. Dekan FIB Unud optimis bahwa hasil pertemuan ini akan berdampak positif bagi seluruh Fakultas Ilmu Budaya yang hadir.

  

Senada dengan yang disampaikan Dekan FIB Unud, salah satu perwakilan Dekan FIB se-Indonesia, yakni Dekan FIB Universitas Airlangga, Prof. Dr. Purnawan Basundoro, M.Hum. menyampaikan bahwa tujuan pertemuan ini adalah menyambung kembali hasil pembicaraan pada pertemuan-pertemuan Dekan sebelumnya, yakni upaya untuk membentuk lembaga akreditasi mandiri karena di masa depan akreditasi prodi harus dilakukan oleh LAM.

 

 

Dekan FIB Airlangga saat menyampaikan sambutan perwakilan dekan-dekan


“Seluruh akreditasi yang harus dilakukan untuk Prodi nanti harus dilakukan oleh lembaga akreditasi mandiri. Oleh karena itu, diharapkan hari ini bisa membentuk embrio dari lembaga akreditasi mandiri untuk lingkup humaniora”, ujarnya.

 

 Rektor Unud, Prof. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng. IPU, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Para Dekan yang telah berkesempatan hadir karena telah memilih Unud sebagai tuan rumah pertemuan ini. Prof Antara juga menyatakan bahwa FIB Unud adalah salah satu fakultas kebanggaan sivitas akademika Unud karena FIB merupakan cikal bakal dari Universitas Udayana itu sendiri.

 

 Rektor Unud saat menyampaikan sambutan.


Prof Antara mengapresiasi gagasan pembentukan asosiasi Dekan FIB se-Indonesia serta pembentukan LAM PT untuk prodi-prodi humaniora. “Harapan saya, niat baik kita bersama ini segera diamini oleh Tuhan Yang Maha Esa sehingga nanti, sudah percaya diri, akan membentuk asosiasi yang manfaatnya luar biasa bagi kita menurut saya, katakanlah dari segi akademik dan non akademik”, ujar Prof Antara memberikan dukungan terhadap pembentukan asosiasi Dekan FIB se-Indonesia.

 

Pada acara ini, Para Dekan Fakultas Ilmu Budaya se-Indonesia yang hadir, yakni dari Universitas Udayana, Universitas Airlangga, Universitas Andalas, Universitas Sebelas Maret, Universitas Jember, Universitas Hasanuddin, Universitas Padjajaran, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro, Universitas Sumatera Utara, Universitas Halu Oleo, Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Universitas Mulawarman, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Khairun, dan Dekan FKIP Universitas Jambi secara bersama-sama mendeklarasikan pembetukan organisasi asosiasi Dekan FIB seluruh Indonesia dengan nama Asosiasi Dekan Humaniora Indonesia (ADHI).

 

 

 Deklarasi pembentukan ADHI


Setelah deklarasi pembentukan ADHI, acara dilanjutkan dengan pembahasan AD/ART ADHI, pembahasan dan deklarasi pembentukan LAM-PT Fakultas Ilmu Budaya se-Indonesia dengan nama Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Humaniora (LAM-PT HUM). Acara disusul dengan pemilihan Pengurus Asosiasi Dekan Humaniora Indonesia (ADHI) dengan keputusan memilih (1) Dekan FIB Universitas Udayana, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. sebagai Ketua, (2) Dekan FIB Universitas Airlangga, Prof. Dr. Purnawan Basundoro, M.Hum.  sebagai sekretaris dan (3) Dekan FIB Universitas Sumatera Utara, Dr. T. Thyrhaya Zein, M.A. sebagai bendahara. Selain pengurus ADHI, pada kesempatan yang sama juga terpilih Pembentuk Embrio LAM PT Humaniora yakni Dekan FIB Universitas Andalas, Prof. Dr. Herwandi, M.Hum. dan Dekan FKIP Universitas Jambi, Prof. Dr. M. Rusdi, S.Pd., M.Sc. Disepakati pula bahwa Yogyakarta akan menjadi tempat pertemuan ADHI pada tahun 2023.

 

 Acara ditutup dengan sambutan dari Dekan FIB, yang juga merupakan Ketua ADHI terpilih. Dalam sambutannya, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Para Dekan FIB se-Indonesia karena telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk memimpin ADHI. “Terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu, untuk memilih saya memimpin asosiasi ini”, ujar Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. yang sekaligus menutup pertemuan Dekan FIB se-Indonesia. (nvt)