FIB Unud Tanda Tangani PKS Bersama Fakultas Ilmu Budaya Se-Indonesia


 

Fakultas Ilmu Budaya Unud menandatangani Perjanjian Kerja Sama yang diikuti oleh Fakultas Ilmu Budaya seluruh Indonesia. Penandatanganan ini dilakukan secara daring pada, Senin, 27 Juli 2021. Penandatanganan ini diikuti oleh tujuh belas Fakultas Ilmu Budaya diantaranya adalah FIB Unud , FIB Universitas Airlangga, FIB Universitas Diponegoro, FIB Universitas Brawijaya, FIB Univeritas Andalas, FIB Universitas Halu Oleo, FIB Universitas Sebelas Maret, FIB Universitas Jember, FIB Universitas Hasanuddin, FIB Universitas Sam Ratulangi, FIB Universitas Sumatra Utara, FIB Universitas Gadjah Mada, FIB Universitas Mulawarwan, FIB Universitas Padjajaran, FIB Universitas Indonesia, FIB Universitas Jendral Soedirman, FIB Universitas Universitas Jambi.

 

Dekan FIB UNUD , Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. bertindak selaku ketua panitia pelaksanaan kegiatan penandatanganan PKS ini. Dalam sambutan Dr. Sri Satyawati menyampaikan perjalanan untuk mewujudkan penandatanganan PKS ini.

 


Dekan FIB Unud, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. dalam sambutannya selaku panitia penandatanganan PKS bersama


“Ini merupakan kesepakatan bersama antara dekan-dekan FIB di seluruh Indoensia. Kegiatan ini direncanakan telah cukup lama dan melalui diskusi yang cukup alot. Pelaksanaan PKS ini diharapkan dapat memudahkan para Kaprodi untuk menjalin kerjasama antar prodi.”

 

Penandatanganan PKS ini meliputi kerjasama di bidang Tri Darma Perguruan Tinggi, bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Bidang pendidikan merupakan salah satu realisasi dari usaha bersama untuk membangun jaringan dalam mempermudah berjalannya program MBKM. Utamanya adalah kegiatan pertukaran mahasiswa dan pertukaran dosen antar-Program Studi.

 


 

PKS ini akan ditandatangani pertama kali oleh UNUD kemudian berlanjut akan dikirim dari satu universitas ke universitas berikutnya secara estafet.

 

Sambutan Wakil Rektor Bidang AKademik Universitas Airlangga

 

Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Airlangga, Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto berkesempatan hadir dalam kegiatan PKS ini.

 

Dalam sambutannya Prof. Sektiari menyampaiakan bahwa penandatangani PKS ini sangat baik dilakukan untuk merespon adanya program MBKM. MBKM ini adalah program yang bagus dan telah dirancang sejak awal 2020, untuk itulah semua perguruan tinggi diharapkan mengikuti program ini dengan maksimal.

 


WR Bidang Akademik Universitas Airlangga, Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto


“Apa yang dirancang oleh forum dekan FIB ini sangat bagus. Hal ini tentu sangat membantu memfasilitasi mahasiswa kita dalam menjalani program MBKM. Sehingga mereka memiliki banyak pilhan, bebas memilih pilihan sesuai dengan peminatan mereka.” ungkap Prof. Bambang Sektiari.

 


Peserta dalam penandatanganan PKS


Mahasiswa dalam program MBKM ini selain mendapatkan kompetensi keprodian, juga diharapkan mendapatkan menu dan variasi pembelajaran yang mendukung bidang keilmuan mereka. Sehingga mereka mendapatkan relevansi yang sesuai dengan tuntutan perkembangan dunia kerja.

 

Perwakilan dekan yang turut memberikan sambutannya terkait dengan pelaksanaan kegiatan ini, diantaranya adalah Dekan Airlangga, Dekan UI, dan Dekan Unhas. Ketiganya memberikan pandangan yang sama terkait penandatangan PKS ini. Bahwa program PKS ini menjadi salah satu alternatif yang mampu menjadi pilihan bersama dalam menjalankan program MBKM. (GP)



 

 Dekan FIB UI, Dr. Adrianus L.G. Waworuntu, S.S., M. A dalam sambutannya



Dekan FIB Universitas Airlangga, Prof. Dr. Purnawan Basundoro, M.Hum.



Dekan FIB Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Akin Duli., M.A. dalam sambutannya