SAMAKAN PERSEPSI, FIB UNUD SELENGGARAKAN WORKSHOP PENYUSUNAN DOKUMEN KERJA SAMA


Jumat, 16 Juni 2023, bertempat di Ruang Priyono Kampus Nias, Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Udayana menyelenggarakan Workshop Penyusunan Dokumen Kerja Sama yang bertujuan untuk menyamakan pemahaman dan persepsi para pimpinan di lingkungan FIB Unud tentang proses penyusunan dokumen kerja sama. Kegiatan ini mengundang Koordinator Bagian Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Universitas Udayana, Ibu Dra. Hamidiah Yunus sebagai narasumber serta dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan, Para Koordinator Program Studi serta para dosen dan tenaga kependidikan yang menangani urusan kerja sama di masing-masing program studi di lingkungan FIB Unud.




Kegiatan diawali oleh sambutan dari Dekan Fakultas Ilmu Budaya yang pada kesempatan tersebut diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan, Bapak I Nyoman Aryawibawa, S.S., M.A., Ph.D. Dalam sambutannya Bapak Aryawibawa, Ph.D. menekankan pentingnya pelaksanaan kegiatan kerja sama karena merupakan salah satu indikator kinerja utama (IKU) program studi. Oleh sebab itu, penting bagi koordinator program studi serta dosen maupun tenaga kependidikan yang menangani urusan kerja sama untuk memahami dokumen-dokumen yang diperlukan, proses pengusulan, penyusunan serta pengelolaannya.




Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari narasumber, yakni Ibu Dra. Hamidiah Yunus, yang juga merupakan Koordinator Bagian Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Universitas Udayana. Dalam paparan yang disampaikannya, Beliau menyampaikan jenis-jenis dokumen kerja sama yang harus ada sebelum melaksanakan kegiatan kerja sama dengan mitra, proses pengusulan, penyusunan hingga pengelolaannya. Beliau juga menambahkan bahwa guna mencapai indikator kinerja utama (IKU) bidang kerja sama, paling tidak ada dua hal yang harus diperhatikan yakni kesesuaian calon mitra dan kesesuaian kegiatan yang akan dilaksanakan dengan persyaratan IKU kerja sama. Beliau juga menekankan pentingnya bagi fakultas untuk memiliki laporan pelaksanaan kegiatan kerja sama setiap tahunnya untuk dapat mengevaluasi pelaksanaan kegiatan kerja sama yang dilakukan. “Akan ada baiknya jika Fakultas memiliki laporan pelaksanaan kerja sama yang lebih detail di setiap tahunnya, sehingga evaluasi akan berjalan dengan lebih baik”, papar Ibu Diah




Seusai kegiatan pemaparan materi dan diskusi, kegiatan ditutup dengan penyerahan piagam penghargaan kepada narasumber oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan FIB Unud. (-nm-)